Jumat, 15 Oktober 2010

PANDUAN PERAWATAN JERUK USIA 5 TAHUN
(1/4 HEKTAR ATAU 178-200 BATANG)
(Berdasarkan Standar Prosedur Operasional AMARTA-USAID)
1. Pengapuran
Pemberian dolomite(sebaiknya dengan mesh 100)
- Januari(dua minggu sebelum panen)
- Agustus(dua minggu sebelum panen)
- Kebutuhan dolomite 1kg/batang ditabur dua kali;januari dan agustus
- Jumlah batang 178 X 1kg=178 kg ditabur sekitar bawah tudung batang jeruk.
2.Pemupukan
2.1. Merangsang Tunas(N+K+B)—JANUARY DAN AGUSTUS
Pupuk yang digunakan adalah Urea, ZA, ZK(SOP), Kiesriet, Borat
- Urea 500 gr/btg/6bln—penaburan dalam sekali 166gr/btg total kebutuhan 166grX178btg= 29.548gr atau 30 kg.—30kgX Rp.@2800=Rp.84.000,- (urea sebaiknya berjumlah 250gr/btg)
- ZA 1000gr/btg/6bln—penaburan untuk sekali 333gr/btg total kebutuhan 333grX178btg=59.274gr atau 60 kg.—60kg X Rp.@1600=Rp.96.000,- (sebaiknya pada saat ini ZA diberikan sebanyak 500gr/btg)
- ZK/KCl/SOP 500gr/btg/6bln—penaburan untuk sekali 166gr/btg total kebutuhan 166grX178btg=29.548gr atau 30 kg—30kg X Rp@10.000=300.000,-
- Kiesriet 100gr/btg/6bln—penaburan dilakukan hanya dua kali jadi setiap penaburan 50gr/btg—total kebutuhan 50grX178btg=8.900gr atau 9 kg.—9kgXRp.@4000=Rp.36.000,- (pada saat ini kiesriet bisa tidak ditabur).
- Borat/boron 15gr/btg/6bln—penaburan hanya sekali—total kebutuhan 15grX178btg=2670gr atau 2,5 kg.—2,5kg X Rp.@18.000=Rp.45.000,-.

Catatan:
*penaburan sebaiknya seminggu setelah panen
*penaburan sebaiknya akhir musim kemarau atau awal musim hujan
*pupuk ditabur keliling dibawah tudung batang(±1-1,5 meter dari pokok)
*boron diberikan hanya sekali ini saja atau sesuai kebutuhan dan perkembangan tanaman.


2.2. Merangsang Bunga dan Putik(N+P+K)
Pupuk yang digunakan adalah Urea, ZA, SP36, ZK(SOP), Kiesriet(sekali tabur)
- Urea 166gr/btg total kebutuhan 166gr X 178 btg= 30 kg X @Rp.2800=Rp.84.000,-
- ZA/Garam 250gr/btg total kebutuhan 250gr X 178 btg= 45 kg X@Rp.1600=Rp.72.000,-
- SP 250gr/btg total kebutuhan 250gr X 178btg= 45 kg X @Rp.2800=Rp.126.000,-
- ZK 125gr/btg total kebutuhan 125gr X 178btg= 23 kg X @Rp.10.000=Rp.230.000,-
- Kiesriet 50gr/btg total kebutuhan 50gr X 178btg= 9 kg X @Rp.5000= Rp.45.000,-
2.3. Pembesaran Buah(N+K+Mg)
Pupuk yang digunakan adalah Urea, ZA, ZK, Kiesriet.
- Urea yang dibutuhkan sama dengan 2.2. yakni 30 kg=Rp.84.000,-
- ZA yang dibutuhkan sama dengan 2.2. yakni 45 kg=Rp.72.000,-
- Kiesriet yang dibutuhkan sama dengan 2.2 yaitu 9 kg=Rp.45.000,-
- ZK yang dibutuhkan sama dengan 2.2 yaitu 23 kg=Rp.230.000,-
2.4. Merangsang Percepatan Pematangan(N+P+K+Mg)
Pupuk yang digunakan adalah Urea, ZA, SP36, Kiesriet.
- Urea yang dibutuhkan sama dengan 2.2. yakni 30kg=Rp.84.000,-
- ZA yang digunakan adalah sama dengan 2.2. yaitu 45kg=Rp.72.000,-
- ZK sama dengan 2.2. yaitu 23 kg= Rp.230.000,-
- Kiesriet sama dengan 2.2. yaitu 9kg=Rp.45.000,-
2.5. Menahan Buah(N+K+Mg+B)
Pupuk yang digunakan adalah Urea, ZA, ZK, Kiesriet, Boron.
- Urea sama dengan 2.2. yakni 30kg=Rp.84.000,-
- ZA sama dengan 2.2. yakni 45 kg=Rp.72.000,-
- ZK sama dengan 2.2. yakni 23kg=Rp.230.000,-
- Kiesriet sama dengan 2.2. yakni 9 kg=Rp.45.000,-
- Borat sama dengan 2.1 yakni 2,5kg=Rp.45.000,-
3. Pupuk Organik
Pupuk organic bisa dari pupuk kandang(kotoran hewan) atau humus hutan. Penaburan hanya dilakukan dua kali dalam setahun atau setiap enam bulan sekali. Kebutuhannya adalah 5kg/btg. Jadi total kebutuhan adalah 5kg X 178btg = 890 kg atau ±15 sorong.


Sumber : AMARTA USAID DI SADUR SESUAI KEPENTINGAN OLEH sALMEN sEMBIRING

ilmu penobatan tradisional karo

Ilmu Pengobatan Karo

Masyarakat Karo memiliki filosofi pengobatan yaitu “Lit Bisa Lit Tawar” yang berarti setiap ada penyakit pasti ada obatnya. Masyarakat Karo sejak dulu telah mengenal obat-obat tradisional yang beragam, ini menunjukkan bahwa masyarakat Karo mengenal beberapa jenis penyakit dan juga cara-cara mengobatinya.

Sesuai dengan jenis kelamin anggota masyarakat dan juga tingkatan usia, maka obat-obat ini dapat dibagi atas:
1. tambar danak-danak “obat anak-anak”
2. tambar pernanden “obat kaum ibu”
3. tambar perbapan “obat kaum bapak”
4. tambar sinterem “obat orang banyak”

Berikut dipaparkan beberapa jenis obat tradisional Karo, setidak-tidaknya menambah wawasan bahwa masyarakat Karo sejak zaman dulu sudah mengenal obat-obatan.
1. tambar danak-danak
Dibawah ini akan dijelaskan beberapa obat untuk anak-anak, dan dapat juga dipergunakan bagi orang dewasa.
a. Tambar kudil/ obat kudis (scabiies)

Pulungenna (ramuannya):
Bulung ruku-ruku (daun ruku-ruku)
Bulung mbako (daun tembako)
Buah jerango (buah jerangau)
Buruh (batu apung)
Bulung bedi (daun bedi)
Minak (minyak kelapa)

Enda me karina igiling, icampur, janah e me isapuken kempak kudil e alu mbulu manuk (ini semua digiling, dicampur, dan dioleskan pada kudisnya dengan bulu ayam)

b. penguras reme/ obat cacar (pokken)

Pulungenna (ramuannya):
Bunga kiung (kembang tiung)
Bunga cimen (kembang timun)
Bunga tabu (kembang labu air)
Bunga gundur (kembang kundur)
Bunga beras-beras (kembang silaguri)
Bunga pilulut (kembang pulut-pulut)
Bunga pijer keeling (kembang pijer keling)
Bunga sapa (kembang garingging)
Bunga baho-saho (kembang buah-buah)
Bunga beras (kembang beras)
Bunga jamber (kembang labu makan)

Ireme ibas lau meciho, launa e me iinem (direndam dalam air bersih, airnya itu diminum)

c. tambar besar (obat sembab)

pulungenna (ramuannya) :
bulung sisik naga (daun sisik naga)
bulung sigerbang (daun sigerbang)
bening (beras hancur)
batang pisang rukruk (pohon pisang abu)
belo penurungi (sirih lengkap)

karina enda itutu tah pe igiling meluma-melumat, janah e me isapuken i bas si besar e (semuanya ditumbuk atau digiling halus-halus, dan dioleskan pada tempat yang sembab/ bengkak tersebut)

d. tambar tabun (obat epilepsi)

pulungenna (ramuannya) :
bulung gundera (daun bawang panjang)
bulung terbangun (daun terbangun)
bulung serei (daun serai)
bulung pupuk mula jadi (daun pupuk mula jadi)
bulung kelawas (daun lengkuas)
sira (garam)
lada (merica)
sipesir (rumput tahi babi)

igiling, ipecek, launa iinem (digiling, diperas, airnya diminum)

e. tambar gembung (obat kembung perut)

pulungenna (ramuannya) :
bulung pegaga (daun pegaga)
belo penurungi (sirih sekapur lengkap)
bulung bahing (daun jahe)
bulung lasuna (daun bawang putih)
bulung kelempoan (daun kelampayan)

igiling, itama ibas perca-perca janah idampelken ibas beltek si gembung e (digiling, dibungkus dalam kain lalu ditempelkan pada perut yang kembung itu.

f. tambar pemantan (obat diare)

pulungenna (ramuannya) :
buah gundera (bawang panjang)
tinaruh manuk (telur ayam)
kulit cingkam (kulit cingkam)
sira (garam)
acem (asam)

igiling, ipecek janah launya iinem (digiling, diperas lalu airnya diminum).

untuk obat anak-anak sekian dulu yg bisa dibagi sebenarnya masih banyak tp yang paling sering digunakan saja yg dishare..

2. tambar pernanden

a. tambar la mupus (obat supaya sang ibu subur dan melahirkan)

pulungenna (ramuannya) :
bulung silebur pinggan (daun silebur pinggan)
bulung sirampas bide (daun sirampas bide)
bulung acem-acem (daun asam puyu)
daun-daun ini digiling lalu campurannya di taruh dalam kain-kain, kemudian di simpan di bawah celana dalamnya.

b. tambar la erlau cucu (obat membuat susu ibu berair)

pulungenna (ramuannya) :
bunga tepu kerbo (bunga mombang kerbau)

direndam dalam air jernih, lalu airnya diminum. Setelah beberapa hari maka si ibu akan memiliki banyak susu.

c. tambar ngerawis (obat memperlancar kelahiran)

pulungenna (ramuannya) :
bunga gadung belin (bunga ubi si arang)
bunga rudang gara (bunga kembang sepatu)

bunga-bunga ini dicincang, ditaruh di dalam air bersih lalu airnya diminum oleh si ibu yang mau melahirkan.

d. tambar barut (obat gondok)

ambil buih air yang melekat di batu, dicampur dengan sedikit air lalu diminum

3. tambar perbapan (kaum lelaki)

a. tambar karang (obat sakit kencing (gonorzhoe)

pulungenna (ramuannya) :
buah kenas tasak (buah nenas masak) -bukan sembarang nenas-
gula batu
jeira buganna

nenas dikupas terus dipotong persegi sekitar 1 inci perpotong terus gula batu ditabur dinenas. Bersama dengan jeiranya di tumbuk terus diembunkan semalam.

b. tambar jalang jahe (obat sipilis)

pulungenna (ramuannya) :
buah lobak (buah lobak)
gula batu
jeira jantan

Lobak dipotong potong persegi, tabur gula batu taruh jeira nya trus campur dengan air hangat secukupnya terus diembunkan semalam.

c. tambar kurap/pano (obat kurap/panu)

pulungenna (ramuannya) :
bulung alinggang (daun galinggang)
kapur (kapur)

keduanya digiling, diperas. kemudian airnya dioleskan ke panu/kurap lalu ampasnya dimakan.

4. tambar sinterem (obat orang banyak)

a. tambar arun/magin(obat malaria)

pulungenna (ramuannya) :
buah kuning gajah
buah jerango (buah jerangau)
buah rimo mungkur (buah jeruk purut)
sira (garam)
lada (merica)
acem (asam)

ramuan ini digiling atau ditumbuk lalu diperas airnya untuk diminum.

b. tambar penyampi (obat sakit perut)

pulungenna (ramuannya) :
bulung rih (daun lalang muda) ditumbuk dan tempelkan pada perut atau ageng (arang) digiling dan tempelkan pada perut.

c. tambar mbatuk (obat batuk)

pulungenna (ramuannya) :
bulung gundera (daun bawang panjang)
sira (garam)
lada (merica)
beras (beras)
kemiri (kemiri)

semuanya digiling, campur dengan air lalu diminum.

d. tambar rangsang (obat memar)

pulungenna (ramuannya) :
bulung mbertik (daun pepaya)

dikunyah-kunyah lalu semburkan pada bagian yang sakit

e. tambar luka (obat luka)

pulungenna (ramuannya) :
bulung solawan (daun salawan)
bulung sampun (daun rumput manis)
bulung sipil-sipil (daun sipil-sipil)
takaran banyaknya disamakan, dikunyah lalu letakkan pada luka tersebut. seandainya tidak ada ketiganya, satu atau duapun sudah boleh dijadikan ramuannya.

e. tambar sela sibakut (obat disengat lele):


pada bekas disengatnya diisap agar keluar darahnya, sesudah itu dikencingi pada bekas sengat itu.

Pengobatan Karo Lainnya

Tawar Penggel(Pengobatan Patah Tulang)

Pengobatan patah tulang ini dilakukan oleh seorang guru(tabib) melalui cara dan berbagai obat-obatan. Tawar Penggel ini termasuk pengobatan dari berbagai jenis penyakit yang berkaitan dengan urat, otot, dan tulang seperti terkilir, keseleo, tulang bergeser, salah urat, patah tulang sampai tulang remuk. Prosesnyapun tidak serumit di rumah sakit dimana harus dironsen atau jika dianggap tidak mungkin ditolong maka dilakukan amputasi. Lain halnya dengan Tawar Penggel ini, sang guru hanya melihat tulang atau urat yang bermasalah kemudian menyentuhnya dan mengembalikannya dalam sekali sentuhan saja. Setelah itu diolesi minak(minyak urut) yang diramu oleh guru tersebut.

Oukup

Oukup atau mandi uap adalah sejenis pengobatan yang dibuat untuk mpetuai (mempercepat penuaan) bagi ibu yang baru melahirkan. Namun, akhir-akhir ini Oukup berkembang menjadi pengobatan bukan hanya bagi ibu yang baru melahirkan tapi bisa bagi siapa saja. Ramuannya terdiri dari puluhan jenis jeruk, puluhan jenis akar-akaran hutan, puluhan jenis daun-daunan hutan yang direbus dalam priuk kemudian dapat dipakai.

Kesaya

Kesaya adalah jenis tawar(tambar) yang dibuat untuk mengobati masuk angin dan meningkatkan nafsu makan. Kesaya ini terdiri dari bahan-bahan yang umumnya adalah bumbu dari dapur seperti bawang merah dan putih, alia(jahe), lada, daun-daun hutan, garam dan air perasan batang asam patikala.

Dampel

Dampel adalah air dari perasan daun-daunan dari ladang, umumnya digunakan untuk mengobati gatal-gatal, alergi dan anti nyamuk. Ada juga dampel yang bahannya daru daun-daun di sekitar halaman rumah yang fungsinya adalah sama.

Surung-Surung

Surung-surung adalah obat yang digunakan bagi anak yang baru lahir dan ibu yang baru melahirkan fungsinya adalah mpetuai daging(menguatkan otot-otot ibu dan bayi) juga unutk menghangatkan badan. Bahan surung-surung adalah daun sirih, gambir, kapur, lada dan jahe.

Sembur

Sembur adalah obat yang terdiri dari beras, daun-daunan hutan, jahe, lada, jerangau, pala, dan akar-akaran dari tanaman obat yang semuanya digongseng kemudian ditumbuk tidak terlalu halus. Cara memakainya yaitu disemburkan ke bagian tubuh yang dianggap perlu. Sembur ini memiliki manfaat yaitu antara lain mengobati masuk angin, sakit perut, perut.

Kuning

Kuning adalah sejenis obat yang berbahan dasar dari beras(tepung beras khusus), kesaya dan daun-daun obat. Ada banyak jenis kuning dalam masyarakat Karo, namun secara garis besar dapat dibagi kedalam beberapa bagian yaitu:

- Kuning las yaitu yang bermanfaat untuk menghangatkan badan

- Kuning bergeh yaitu yang bermanfaat untuk penyakit salah makanan, sakit perut, atau sakit yang tiba-tiba.

- Kuning serdang yaitu bermanfaat untuk gatal-gatal, disengat serangga, alergi, bengkak atau penyakit yang datang tiba-tiba.

- Kuning agi-agi yaitu untuk anak yang baru lahir.

Tambar penguras atau obat tetanus

Bahan-bahannya tidak diketahui seluruhnya tapi terdiri dari ratusan jenis dedaunan dan akar-akaran dari hutan. Kemudian bahan tersebut dijemur kemudian ditumbuk sampai halus untuk pemakaiannya dicampur dengan air dari perasan pelepah pohon pisang sitabar dekah. Pada saat sekarang ini obat ini dicampur dengan alcohol kadar rendah(12-19%).

Tambar sentriin-belbelen/disentri-berak darah-ambeyen

Bahannya adalah kudung-kudung galuh sileyuh(jantung pisang si leyuh). Caranya jantung pisang dibelah empat vertical kemudian direbus dengan sedikit garam, air saringan inilah yang digunakan sebagai obat disentri tersebut.

Minak alun(minyak urut)

Minak alun umumnya berbahan dasar minyak kelapa dan kempayang(daun-daun obat). Biasanya digunakan untuk urut/pijat, juga digunakan oleh guru tawar penggel(dukun patah), juga untuk dipakai sehari-hari. Minak alun diracik oleh orang-orang tertentu, umumnya memiliki pengetahuan lebih dari masyarakat biasa dan juga biasanya adalah dilakukan turun-temurun/keturunan pembuat minyak urut.

Alun(urut)

Alun adalah pengobatan yang bertujuan untuk menormalkan fungsi otot dan urat(aliran darah). Perbedaannya dengan tawar penggel adalah alun terbatas pada pemulihan fungsi otot atau urat, juga karena salah susunan usus karena hal-hal tertentu. Alun sesungguhnya tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang karena dapat berakibat buruk. Alun juga dapat dilakukan untuk memperbaiki peranakan, saluran rahim, pengangkatan rahim, aborsi, demikian juga untuk laki-laki dewasa yang bermasalah dengan kelainan fungsi seks.

Baja

Baja adalah obat yang digunakan untuk mengobati sakit gigi atau sakit tulang lainnya. Bahannya adalah batang pohon jeruk atau kemiri, bahan tersebut dibakar di bara api kemudian digesek-gesek ke besi atau parang sampai menghasilkan minyak. Minyak tersebutlah dinamai baja, pemakaiannya yaitu dimasukkan ke gigi yang sakit. Untuk sakit tulang cara pemakaiannya yaitu mengikuti jalur ring-ring(sekeleton dan sendi).

Jenis-jenis penyakit dalam masyarakat Karo yang lain adalah:

- Penakit mula jadi(sawan)

- Aji-aji(kanker)

- Pustab(rematik)

- Penakit Beltek(penyakit di perut)

- Pusuhen(sakit jantung)

Nama-nama daun-daun yang digunakan sebagai obat pada masyarakat Karo:

- Gagaten arimo

- Gagaten imbo

- Tawar sedarih

- Kapal-kapal tawar ipuh

- Kapal-kapal gara tundal

- Kapal-kapal ergilen urat

- Kapal-kapal bilalang manuk

- Bulung-bulung tengah juma(seluruh dedaunan di ladang)

- Surat Dibata

- Besi-besi

- Sangke sampilet

- Silebur kumpa

- Lancing

- Dagang

- Siberani

- Penggel kuda.

Nama-nama akar-akaran yang digunakan sebagai obat pada masyarakat Karo:

- Akar sibaguri

- Akar padang teguh

- Asar-asar

- Dll.

Sumber:

Gintings, E.P. 1999. Religi Karo. Kabanjahe: Abdi Karya.

http://karo.or.id/tambar-obat-tradisional-karo.html. Diakses 29 September 2010 dan 5 Oktober 2010.

http://bataviase.co.id/node/117550. Diakses 29 September 2010.

Senin, 12 April 2010

kuliner karo(penambah usia) Secara sosiologis

Suku Karo, umumnya jauh dari kehidupan pantai atau laut sehingga tidak memiliki makanan sejenis terasi. Tapi yang mirip terasi ada, diperkirakan ada sejak zaman bercocok tanam bagi suku Karo. makanan tersebut diberi nama cibak-cibak. bahannya terbuat dari kacunggi, cipera, sira(garam) persis seperti bhan terasi lain. hanya kacunggi tersebut bukan dari laut tapi sejenis keong yang ada di sawah-sawah dataran tinggi Karo.
Secara sosiologis mereka mempercayai itu dapat menambah usia. tapi itu hanya mungkin mitos yang diwariskan secara turun temurun.

Kamis, 18 Maret 2010

aku pengguna baru blog

sekian lama aqmenunggu untuk memakai blog ini untung da kawan ku yang bernama belman,diaadalah seorang jenius